Platform Shopee sudah mulai beroperasi di Indonesia pada tahun 2015. Platform e-commerce yang termasuk perkembangan dengan cepat ini tengah menguasai pasar online Indonesia pada saat itu.
Shopee menyediakan fitur dari website hingga perangkat seluler untuk menjangkau keberadaan pengguna dap costumernya.
Banyak promosi dan juga iklan yang sudah diluncurkan oleh platform ini mulai dari diskon dan promosi yang populer lewat artis tanah air hingga mancanegara, diskon tanggal cantik sukses menjadikan platform ini menjadi industri e-commerce paling terbesar di Indonesia.
Hingga saat ini platform ini mulai ditinggalkan oleh penggunanya dikarenakan beberapa hal salah satu pesaing yang sudah naik daun adalah TikTok Shop.
Kehadiran TikTok Shop yang mana platform media sosial yang berbasis video yang memungkinkan pengguna untuk membuat video kreatif, menghibur dan disukai banyak kalangan yang tidak bisa didapatkan di Shopee.
Layanan belanja online shop TikTok Shop mulai mendominasi pasar e-commerce di Asia Tenggara, termasuk juga di tanah air. Layanan TikTok Shop ini tercatat mendapatkan hasil transaksi hingga sebesar Rp. US$ 4,4 sepanjang tahun 2022. Pencapaian tersebut naik drastis 4 kali lipat dari tahun sebelumnya.
Pada tahun 2022 Platform belanja Shopee masih menduduki peringkat pertama dalam belanja online di Indonesia. Shopee berhasil meraup GMV sebesar 73,5 miliar pada tahun 2022.
Platform TikTok Shop yang memiliki keunikan tersendiri bagi penggunanya yang bisa secara impulsif membeli barang-barang murah lewat tontonan video secara langsung.
Hingga September tahun 2021, TikTok memiliki basis pengguna yang sangat besar di Indonesia. TikTok telah mengumpulkan lebih dari 200 juta unduhan di AppStore maupun Google Play Store. Angka ini menunjukan populer di Indonesia bahkan dunia.
Tren belanja online yang ubah persaingan e-commerce juga ada sudah menutup layanannya seperti JD.ID. Namun di sisi lain TikTok menjadi platform belanja langsung favorit di Indonesia. TikTok Shop banyak menggunakan strategi shoppertainment untuk menjajakan produk yang ditawarkannya.
Beberapa strategi yang digunakan dalam TikTok Shop ini adalah live selling hingga konten TikTok yang langsung mendeskripsikan atau bercerita dan menghibur kemudian menyelipkan produk yang dijual di keranjang kuning.
Berkat kerjasama dari shoppertainment ini selain menghibur dan mendidik juga menceritakan pengalaman berbelanja yang menyeluruh.